Perancangan Aplikasi Surat di Fakultas Hukum UMSB

NAJMI NST, 2515021 (2020) Perancangan Aplikasi Surat di Fakultas Hukum UMSB. Sarjana thesis, Universitas Islam Negeri Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi.

[img] Text
cover.pdf

Download (3MB)
[img] Text
abstrak.pdf

Download (3MB)
[img] Text
c6815-skripsi-full-najmi-nst-2515021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Najmi Nst, 2515.021, judul skripsi “Perancangan Aplikasi Surat di Fakultas Hukum UMSB”. Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, Fakultas Tarbiyahdan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi. Latar belakang masalah dalam penelitian ini adalah di UMSB pengolahan surat masih dilakukan secara manual, yaitu sudah menggunakan Microsoft Word namun belum menggunakan konsep database. Mahasiswa yang ingin mengurus surat harus terlebih dahulu menuliskan data pada buku yang disiapkan Agendaris, lalu Agendaris mengonsep/mengetik surat dan mencetak surat lalu kemudian diparaf oleh KTU dan kemudian ditanda tangani oleh Dekan/Wakil Dekan. Belum adanya sumber daya manusia khususnya pihak UMSB yang membuat aplikasi pengolahan surat, sehingga hal inilah yang melatarbelakangi penulis untuk merancang aplikasi surat berbasis web, agar memudahkan pegawai (staf umum/personalia) dalam membuat surat. Metode penelitian yang penulis terapkan adalah penelitian dan pengembangan atau Research and Development (RnD). Model pengembangan ini meliputi tahap Define (Pendefinisian), Design (Perancangan), Develop (Pengembangan) dan Disseminate (Penyebarluasan). Dalam penelitian ini penulis menggunakan model pengembangan SDLC (Software Development Life Cylce). Model SDLC yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah model Waterfall, tahapannya terdiri dari Communication, Planning, Modeling, Construction dan Deployment. Berdasarkan hasil penelitian yang penulis lakukan, penulis berhasil membuat produk penelitian ini yaitu Aplikasi Surat berbasis web. Hasil uji validitas dari 3 orang expert diperoleh nilai 0,86 yang dinyatakan valid, sedangkan untuk uji praktikalitas dari 3 orang praktisi diperoleh nilai 0,93 yang dinyatakan Sangat Praktis. dan untuk uji efektifitas diperoleh nilai 0,94 yang dinyatakan Sangat Tinggi. Saran Desain Aplikasi Surat ini disarankan agar dapat didesain lebih menarik lagi dan perbanyak jenis surat yang akan dicetak.

Item Type: Skripsi/Thesis/Disertasi (Sarjana)
Keywords: Aplikasi, Surat
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer
Depositing User: Mrs Kurnia
Date Deposited: 02 Jul 2025 04:29
Last Modified: 02 Jul 2025 04:29
URI: http://repository.uinbukittinggi.ac.id/id/eprint/78

Actions (login required)

View Item View Item